“Diatas tanah masih ada gunung, diatas gunung masih ada langit dan diatas langit masih ada langit yang lain”
Sebuah ungkapan sederhana untuk kita tidak sombong dalam meniti kehidupan, begitu juga dengan ilmu-ilmu yang kita dapatkan. Mungkin teman-teman bisa meraih juara umum di sekolah, tapi masih ada yang bisa meraih juara umum tingkat Nasional.
Ini menandakan bahwa ilmu yang kita dapatkan hanya beberpa persen saja dan disini teman-teman harus bisa menambah dan terus menambah untuk ilmu itu sendiri.
Teman-teman mungkin belajar bersama guru atau pembimbing lebih kurang 5-7 jam perhari, dan 1-2 jam untuk belajar dalam satu mata pelajaran.
Apakah 1-2 jam itu cukup?
Tentu saja CUKUP, tapi teman-teman tidak akan menjadi sesuatu yang LEBIH jika hanya mengandalkan 1 hingga 2 jam tersebut.
Jika ingin menjadi sesuatu yang lebih, BELAJAR SENDIRI itulah jalannya.
Banyak hal yang bisa teman-teman lakukan untuk tetap terus belajar, seperti meminjam buku di perpustakaan dan membacanya saat pulang ke rumah atau memanfaatkan fasilitas-fasilitas yang telah ada di zaman semodern ini.
Misalnya dengan fasilitas Internet, teman-teman bisa mencari dan mendapatkan informasi bahkan juga sebuah buku yang bisa teman-teman jadikan media untuk belajar sendiri. Saya rasa internet merupakan jawaban yang sangat pas untuk media penambah ilmu dan media dalam proses belajar mandiri.
Di tahun 2012 nanti, resolusi ilmu sangat kita butuhkan karena ilmu akan terus dicari walaupun sampai ke negeri China. Mari kita selalu meresolusi ilmu, jangan untuk tahun-ketahunnya saja kita meresolusi ilmu tapi di seitap hari lah kita selalu meresolusi.
Baca artikel sebelumnya : Sudah Tercapaikah Resolusimu Di Tahun Ini?
0 komentar:
Posting Komentar